Cara Menonaktifkan Komentar di FB Lite 2021
Cara Menonaktifkan Komentar di FB Lite - Facebook adalah salah satu jejaring media sosial yang sudah sukses merangkul jumlah pengguna hingga mencapai lebih 1,5 miliar orang.
Walaupun banyak sekali fitur yang sudah ditawarkan, akan tetapi mengupdate status masih menjadi hal utama yang dilakukan oleh para pengguna Facebook mulai dari awal kelahirannya.
Bayangkan saja, jika status yang anda buat di jejaring Facebook telah menghadirkan berbagai macam fitur tambahan menarik untuk para penggunanya mulai dari foto 3D, stiker, hashtag, mention, GIF, dan banyak lagi lainnya.
Namun seperti di jejaring media sosial pada umumnya, yang terkadang ada saja beberapa komentar yang tidak pantas dari para pengguna lain di status pribadi yang sudah dibuat.
Apalagi di saat status yang sudah dibuat menjadi viral sampai bermuncul banyak komentar negatif dari berbagai akun yang tentunya bisa memberikan efek negatif terhadap diri.
Sebenarnya, Facebook sudah menghadirkan sebuah fitur untuk menonaktifkan komentar di menu yang telah tersedia di dalam status pribadi yang sudah dibuat di timeline anda.
Akan tetapi saat ini fitur tersebut sudah dihapus, dan anda hanya dapat menentukan siapa saja yang boleh untuk mengomentari status pribadi yang sudah dibuat.
Untuk menutup atauu menonaktifkan kolom komentar FB anda bisa menggunakan aplikasi Facebook LITE, Facebook seluler, ataupun browser seperti melalui google chrome.
Untuk caranya pun sama, akan tetapi yang membedakannya hanyalah tampilan halaman Facebook saja.
Jadi, jika anda tidak ingin ada pengguna yang mengomentari video, foto, ataupun status yang anda, anda dapat setting pengaturan di halaman Facebook.
Fitur ini juga sangat berguna untuk bisa menghindari komentar yang negatif dari para netizen yang maha benar yang ada di FB.
Langsung saja ke langkah-langkah cara menonaktifkan komentar di FB Lite berikut ini.
Baca Juga : Cara Menonaktifkan Notifikasi FB
Cara Menonaktifkan Komentar di FB Lite
Cara Menonaktifkan Komentar di FB Lite Mudah
Cara Menonaktifkan Komentar di FB Lite Mudah |
Anda dapat menonaktifkan atau menutup komentar agar bisa mencegah para pengguna yang lain berkomentarpada status Facebook yang sudah dibuat.
Jika anda menonaktifkan komentarnya, semua komentar yang sudah ada tetap bisa di lihat, akan tetapi tidak dapat mengomentari lagi.
Dan jika anda mengaktifkannya kembali komentar di salah satu postingan Facebook, orang lain akan bisa memberikan komentarnya kembali.
Cara untuk menonaktifkan komentar di halaman Facebook sangatlah mudah, berikut ini langkah-langkah cara menonaktifkan komentar di FB Lite:
- Silahkan buka Facebook LITE, lalu login dengan akun Facebook anda.
- Setelah itu masuk ke dalam halaman akun Facebook, di beranda FB anda klik garis strip tiga yang berada di pojok sebelah kanan atas.
- Lalu gulir ke bawah, setelah itu klik Pengaturan dan Privasi, serta pilih Pengaturan.
- Selanjutnya anda scroll sampai kebawah, perhatikan opsi Privasi, dan klik Postingan Publik.
- Berikutnya anda mengubah Komentar Postingan Publik tersebut menjadi Teman.
- Kemudian pilih status Facebook yang akan anda nonaktifkan komentar-nya.
- Pada status Facebook tersebut silahkan klik Titik Tiga yang ada di samping nama grup FB/Facebook
- Lalu pilih Nonaktifkan Komentar.
- Selain itu, anda juga dapat menonaktifkan komentar sebelum membuat status atau postingan.
- Caranya yakni dengan menklik Pengaturan Lanjutan, lalu pilih Nonaktifkan Komentar.
- Selesai.
Baca Juga : Cara Menonaktifkan Messenger Lite FB
Akhir Kata
Nah itulah dia beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk menonaktifkan komentar postingan anda di Facebook melalui aplikasi Facebook Lite.Bagaimana? Caranya sangat mudah sekali bukan? jadi anda tidak usah khawatir lagi jika akan mempostingan sesuatu dan takut mendapatkan komentar yang tidak pantas.
Bagi anda yang memang ingin sekali menonaktifkan komentar di Facebook, silahkan bisa mengikuti langkah-langkah diatas ini.
Itulah keseluruhan bahasan kami pada artikel kali ini tentang cara menonaktifkan komentar di FB Lite 2021. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Post a Comment for "Cara Menonaktifkan Komentar di FB Lite 2021"